Ciri-ciri perbedaan Lovebird Pastel Kuning (Paskun) dan Lovebird Lutino

Jika kita melihat sekilas antara Lovebird Pastel Kuning (Paskun) dan Lutino, memang terlihat sangat mirip dengan warna dan bentuk fisik yang hampir sama. Tapi jika kita perhatikan dengan seksama, ada beberapa ciri-ciri yang membedakan keduanya.

Berikut ini adalah beberapa ciri-ciri perbedaan antara Lovebird Paskun dan Lutino:

• Mata

Lovebird Pastel Kuning (Paskun), memiliki mata hitam/normal seperti Lovebird jenis lainnya, sedangkan Lovebird Lutino memiliki mata dengan warna yang berbeda, yaitu warna merah sehingga banyak yang menyebutnya dengan istilah Lovebird Lutino mata merah.

• Kaki

Warna kaki Lovebird Lutino mirip dengan warna kaki Lovebird Albino yaitu berwarna putih, sedangkan Lovebird Paskun memiliki warna kaki abu-abu atau kehitaman sama seperti jenis Lovebird lain pada umumnya.

Warna kaki tersebut merupakan ciri yang paling penting untuk membedakan antara Lovebird Pastel Kuning (Paskun) dan Lovebird Lutino.

• Warna bulu

Lovebird Pastel Kuning (Paskun) biasanya memiliki warna bulu kuning cerah tapi ada kombinasi warna kehijauan (semu hijau) pada bagian dada dan juga pada bagian sayapnya.

Sedangkan Lovebird Lutino, memiliki warna bulu kuning yang sangat cerah dan bersih, tidak ada semburat warna hijau sedikitpun.

Bulu dibagian leher Lovebird Lutino berwarna merah cerah dan pekat, sedangkan warna bulu leher Lovebird Pastel Kuning (Paskun), cenderung merah pudar/tipis/samar-samar.

• Ekor

Pada bagian pangkal ekor Lovebird Pastel Kuning (Paskun) berwarna keunguan, sedangkan pangkal ekor Lovebird Lutino berwarna merah.

• Warna bulu kepala sampai leher

Lovebird Lutino memiliki warna merah keemasan pada bagian kepala sampai lehernya. Sedangkan warna bulu pada bagian kepala sampai leher Lovebird Pastel Kuning (Paskun) berwarna merah dengan gradasi warna kuning, jadi warna merahnya tidak sepekat Lovebird Lutino.

Baca juga:

Ciri-ciri khusus Lovebird jantan dan betina

Kawin cabut cara ampuh untuk mengatasi Lovebird over birahi (OB)

Tips dan trik menjodohkan Lovebird untuk pemula

Perawatan harian Lovebird (LB) muda/paud agar rajin ngekek

Demikian sedikit informasi tentang ciri-ciri perbedaan Lovebird Pastel Kuning (Paskun) dan Lovebird Lutino. Untuk informasi lain seputar Lovebird bisa dibaca pada artikel On Kicau yang lain.

Semoga bermanfaat
Terima Kasih

Lovebird Lutino dan Lovebird Paskun

Related product you might see:

Share this product :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kumpulan panduan dan inspirasi Kicau Mania - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger